Surabaya, syiarmu.com – Momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriyah dilaksanakan selama dua hari di SD Muhammadiyah 11 Surabaya (SD Muhlas) yakni Senin-Selasa (8-9/9/2025). Kegiatan itu merupakan agenda rutin tahunan.
Dengan mengusung tema “Meneladani Akhlaq Rasulullah SAW Menjadi Pribadi yang Unggul, Cerdas dan Berempati” diharapkan wawasan keislaman para siswa semakin meningkat.
Lomba-lomba Islami yang diadakan oleh panitia di antaranya adalah Adzan, Sa’i Rukun Islam, Fashion Show Islami, Mewarnai, Tahfidz, Sarhil Qur’an, Membuat Kaligrafi, dan Cerdas Cermat Al Islam.

Setiap lomba dibagi menjadi dua level, yakni level kelas kecil (kelas 1-3) dan level kelas besar (kelas 4-6).
Di sela-sela kegiatan, Kaur ISMUBA menyampaikan makna dari setiap lomba yang ingin disampaikan kepada seluruh siswa. “Kegiatan Semarak Maulid Nabi Muhammad SAW bagian dari upaya sekolah untuk mengajak para siswa-siswi mengingat dan merefleksi keteladanan Rasulullah Muhammad SAW,” tuturnya.


Lebih lanjut ustadz Jadid mengatakan bahwa lomba-lomba Islami yang diadakan sebagai simbol keteladanan terhadap Akhlaq Rasulullah SAW.
“Kesigapan dalam menunaikan shalat disimbolkan dengan adzan, fashionshow simbol keindahan dalam berpakaian, sa’i rukun Islam serta cerdas cermat Islami simbol keluasan pengetahuan, Tahfidz simbol kebagusan dalam membaca kalam Allah, dan Sarhil Qur’an sebagai simbol sifat Tabligh,” terangnya.
“Semoga melalui lomba Islami tersebut dapat meningkatkan wawasan nilai-nilai religius dan mampu menerapkan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (Ahmad/Fikri)

 
					 
			