Surabaya, syiarmu.com – Pada Jumat (8/11/24) Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMP Muhammadiyah 11 Surabaya mengadakan Latihan Kepemimpinan (LK) di Muhammadiyah Training Center (MTC) Wonosalam, Jombang. Salah satu materi yang diberikan adalah tentang Kemuhammadiyahan.
Materi Kemuhammadiyahan yang diisi oleh Akbar Nurrazaq SSos tersebut mengambil tema Mengenali PCM Krembangan.

“Tujuan materi ini disampaikan adalah sebagai pengurus IPM SMP Muven, sudah seharusnya lebih mengenal dimana Pimpinan Muhammadiyah dia berada. Sehingga kalian dalam berorganisasi tidak hanya tahu IPM yang ada di sekolah saja,” ucap anggota tim kreatif Muven itu.
“IPM Muven merupakan bagian dari keluarga besar Muhammadiyah Krembangan, maka sudah selayaknya sebagai keluarga saling mengenali satu sama lain,” ujar guru Kemuhammadiyahan tersebut.


Dalam pengisian materi tersebut, Ketua PRPM Kemayoran periode 2019-2023 itu mengenalkan para pimpinan cabang Muhammadiyah, jumlah, dan nama pimpinan ranting yang ada di PCM Krembangan, ketua masing-masing ortom PCM Krembangan, serta macam-macam amal usaha Muhammadiyah (AUM) di PCM Krembangan.
Para peserta tampak antusias dalam mengikuti materi ini. Jalannya materi ini tak hanya satu arah, melainkan bersifat interaktif. Pemaparan materi berlangsung selama satu jam. (Akbar/Fikri)
