Subhanallah, Ada Ahad Berkah di Masjid At Taqwa

Surabaya, syiarmu.com – Ada pemandangan menarik pada Ahad pagi (24/11/24) di masjid At Taqwa, jl. Alun-Alun Bangunsari. Ta’mir masjid At Taqwa menggelar kegiatan Ahad Berkah yang mengambil tema “Makmur Masjidnya, Bahagia Jamaahnya”.

Kegiatan diawali dengan shalat subuh berjamaah. Kegiatan dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan oleh ustadz Ali Djunaidi yang mengangkat tema Kemuliaan Raudlah. Beliau menjelaskan bahwa Raudlah merupakan tempat yang mulia. Namun tidak semua orang bisa berkunjung ke sana.

Bagi yang belum bisa ke sana Allah siapkan tempat-tempat yang di dalamnya bisa bernilai ibadah di Raudlah yaitu duduk di majelis-majelis ilmu. Kedua, meringankan beban hidup saudaranya.

“Memberikan kemudahan kepada saudara yang lain seperti membantu kesulitannya, melunasi hutangnya, membebaskan saudaranya dari rasa lapar dan kelaparan maka itu semua sama nilainya dengan beribadah di Raudlah bahkan bernilai i’tikaf satu bulan di masjid Nabawi. Ini shahih menurut HR. At Tabrani,” ujar ustadz Ali.

Rangkaian kegiatan berikutnya adalah Ahad berkah yaitu berbagi kepada jama’ah masjid At Taqwa yang telah mengikuti shalat subuh berjama’ah dan tausiyah yang disampaikan ustadz Ali Djunaidi. Semua jamaah yang hadir diberikan 3 kupon masing-masing senilai lima ribu rupiah.

Kupon tersebut harus dibelanjakan kepada para pedagang yang ada di depan Masjid At Taqwa. Ada pedagang sayur, makanan ringan dan minuman yang siap menerima kupon para jama’ah.

Pedagang-pedagang tersebut pun jamaah Masjid At Taqwa sehingga ada hubungan timbal balik yang saling menguntungkan.

Dwi Purwanto, Sekretaris Ta’mir masjid At Taqwa, mengungkapkan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah memberikan kebahagiaan kepada para jama’ah, juga sebagai motivasi agar para jama’ah aktif dan istiqomah berjama’ah di masjid At Taqwa khususnya sholat subuh.

“Bagi masjid At Taqwa sendiri kegiatan ini merupakan sarana syiar masjid At Taqwa dalam mengimplementasikan QS. Ali Imron: 104 tentang mengajak berbuat kebaikan,” tambahnya.

Ditanya perihal harapan atas adanya kegiatan ini, Purwanto mengungkapkan bahwa dengan adanya kegiatan ini jamaah masjid At Taqwa meningkat secara kuantitas maupun kualitas. (Robica/Fikri)

Tinggalkan komentar