Surabaya, syiarmu.com – Pada Ahad (26/5/24) diadakan acara pelepasan siswa kelas IX SMP Muhammadiyah 11 Surabaya. Kegiatan itu diselenggarakan di aula AR Fachruddin SD Muhlas. Tema agenda tahunan ini yakni Langkah Maju Mewujudkan Generasi Penerus Negeri.
Hadir dalam kegiatan itu Wakil Ketua PCM Krembangan bidang Dikdasmen & PNF H Sutikno SSos. Pada awal sambutannya mantan Ketua PCM Krembangan itu berpesan agar kepercayaan wali murid terhadap Muven ditularkan ke orang lain.
“Terima kasih kepada para guru, karyawan, dan semua pihak yang telah membawa sekolah ini memiliki beragam potensi,” imbuhnya.


Sutikno juga berharap kebaikan dan hafalan yang diterima di Muven tidak berhenti begitu saja. “Para siswa bisa melanjutkan pendidikan sesuai minat dan bakatnya,” tambahnya.
Para siswa juga diimbau melanjutkan pendidikan di Muhammadiyah. Hal itu agar muncul kesinambungan dengan ajaran sebelumnya. Orang tua pun juga diimbau tetap memantau anak-anaknya.
Anak-anak perlu ditunjukkan hitam putih dunia. Dalam kehidupan banyak warna hitam yang muncul. Harapannya, anak-anak mampu mewarnai hitam tersebut dengan putih.
Pada akhir sambutan Sutikno mengingatkan siswa agar tidak meninggalkan shalat jamaah. “Semoga kalian mendapat kebaikan dan keselamatan sesuai cita-cita,” pungkasnya. (Fikri)
