Gelar Upacara Bendera, Ini Pesan Wakil Kepala SD Muhlas

Surabaya, Syiarmu.com – Wakil Kepala SD Muhammadiyah 11 (Muhlas) Surabaya Endarwati Choiriah mengingatkan kepada seluruh siswa agar terus menjaga kebersihan sekolah.

Hal itu disampaikan dalam pelaksanaan upacara bendera yang berlangsung di halaman SD Muhlas Surabaya dengan petugas upacara dari Kelas 6 Ar-Rozaq.

“Menjaga lingkungan sekolah merupakan tanggung jawab bersama. Untuk itu, anak-anak diharapkan apabila melihat sampah di lantai untuk segera membuangnya di tempat sampah,” tutur Endarwati saat memberikan amanat, Senin (12/8/24).

Menurutnya, dengan kebersihan di setiap lantai bagi SD Muhlas ini sangatlah penting. Selain penting juga dapat membuat proses belajar mengajar lancar dan tidak ada hambatan.

“Dengan lantai bersih dan kelas juga terjaga kebersihannya tentu membuat suasana belajar mengajar terasa nyaman dan tidak terhambat,” ujar Endarwati yang sekaligus menjadi Wali Kelas 4 Al Bashir.

Kegiatan upacara bendera tersebut menjadi sarana bagi empat jurnalis creator Muhlas untuk menunjukkan potensinya. Empat nama jurnalis creator Muhlas yang bertugas dalam melakukan pemberitaan dan mengabadikan momen melalui handphone yaitu Nafiis Rizqian Aji (5 Al Hakim), Fairel Atharizz Calief Pramistha (5 Al Hakim), Nadine Aisyah Khairunnisa (6 Ar Rozaq), dan Kirana Aisha (6 Az Zahiir).

Namun, duo jurnalis kelas 6 Nadine dan Kirana bertindak sebagai tutor sebaya bagi dua jurnalis kelas 5 yang baru bergabung. Salah satu jurnalis Nafiis Rizqian Aji mengungkapkan perasaannya ketika baru pertama kali mengikuti kegiatan jurnalistik.

“Ternyata, dalam jurnalistik bukan hanya belajar memfoto atau memvideo. Tetapi, jurnalis harus bisa melakukan public speaking,” tandas Nafis usai melakukan closing di depan kamera.

Sementara itu, Fairel mengatakan saat persiapan jelang upacara bendera dimulai, siswa kelas 5 itu diminta melaksanakan opening didepan kamera. “Dengan modal percaya diri, bisa melewati opening dengan lancar”, terangnya. (Safa/Bintang)

Tinggalkan komentar