Surabaya, syiarmu.com – Pada Sabtu (2/11/24) diadakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan eco enzyme di aula SMP Muhammadiyah 11 Surabaya. Kegiatan ini diadakan oleh LLHPB PCA Krembangan.
Acara dibuka oleh Ibu Yuni Sampurna pukul 09.00. Peserta adalah Perwakilan dari empat ranting di PCA Krembangan, guru SMP Muven, TK Aisyiyah 04, 36, 67, 40, dan TK Al Muttaqien. Hadir pula pihak LLHPB PDA Surabaya yakni Ibu Tarsiana, Masriah, Jamilah, Mulyana, dan PCA Krembangan.
Narasumber kegiatan yakni ustadz Rachman Windhiarto, Ketua Divisi Tanggap Bencana Relawan Eco Enzyme Jatim dan ustadz Hasan.
Pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh Ibu Siti Shofiyah (surah ali imron 102-104).

Ketua PCA Krembangan ustadzah Umu Chasanah menegaskan pelatihan ini bertujuan untuk mengurangi sampah di keluarga dan bisa dimanfaatkan menjadi barang yang berguna.
Ketua LLHPB PDA Surabaya Ibu Tarsiana menyatakan bahwa kegiatan ini untuk merealisasikan program tentang lingkungan hidup terutama dalam mengolah sampah. Hasil pelatihan ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan bermasyarakat.
Beliau memberikan apresiasi kepada LLHPB PCA Krembangan yang telah bersedia melaksanakan kegiatan pelatihan Eco Enzyme karena ini sebagai program baru dari LLHPB PDA Kota Surabaya dan langsung direspons LLHPB PCA Krembangan.


Dengan dipandu ustadz Rachman dan ustadz Hasan setelah memaparkan materi, peserta kemudian diajak mempraktikkan bagaimana cara pembuatannya dengan benar.
Cara Pembuatan:
Sebagai Perkiraan jika memakai toples 5 liter :
- Air AC /Air Endapan PDAM selama 24 jam (3 liter)
- Gula merah/cao molase (300 gram)
- Kulit 5 macam buah yang sudah dicuci (900 gram)
Cara membuat:
- Campur semua bahan masukkan ke dalam wadah/toples dengan mulut lebar
- Tutup rapat dibantu dengan lakban
- Simpan minimal 3 bulan/90 hari jangan lupa ditulis tanggal pembuatan sampai tanggal panen agar tidak lupa.
Manfaat dari Eco Enzyme:
- Bisa digunakan sebagai desinfektan penghilang kerak dengan cara dituangkan pada malam hari pagi hari siram dengan air
- Penghilang bau ruangan yang dengan mencampur dengan air mineral kocok dan semprotkan.
- Obat kumur bila sakit gigi, Sabun dan shampo
- Desinfektan
- Bila saluran WC/air mampet bisa digunakan
Pelatihan ini mendapat respons luar biasa dari seluruh AUM yang ada di cabang Krembangan. Para peserta antusias dan berhasil membuat eco enzyme secara berkelompok. Hasilnya dibawa pulang perwakilan masing-masing kelompok agar bisa dipanen setelah 3 bulan kemudian.
Diharapkan para peserta bisa mencoba untuk mempraktikkan baik di sekolah, di rumah, atau di kampung. Mengubah sampah organik menjadi sesuatu yang bermanfaat akan membantu bumi untuk pengurangan sampah rumah tangga dan bumi terselamatkan dari sampah yang menumpuk. (Ummu & Lilik/Fikri)
