Surabaya, syiarmu.com – Bulan Ramadhan menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas ibadah. Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Krembangan menggelar Kajian Ramadhan rutin setiap Ahad. pada Ahad (16/3/2025), Masjid Al Azhar menjadi saksi antusiasme jamaah dalam mendalami ilmu agama.
Kajian kali ini mengangkat tema krusial yakni “Sudah Benarkah Shalat Anda?”. Ustadz Akhwan Hamid SPd MPdI, Ketua PCM Krembangan, tampil sebagai pemateri. Beliau mengupas tuntas bacaan dan gerakan sholat yang benar sesuai dengan Himpunan Putusan Tarjih Muhammadiyah.

Penjelasan yang detail dan lugas membuat para peserta kajian yang terdiri dari pengurus PCA Krembangan, Kepala Sekolah, guru-guru TK Aisyiyah (04, 36, 40, dan 67), TK Al Muttaqin, serta jamaah Ranting Dupak, menyimak dengan seksama.
Kajian yang berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 11.00 ini dipenuhi semangat belajar. Sesi tanya jawab berlangsung interaktif. Para peserta tak ragu melontarkan pertanyaan-pertanyaan kritis seputar tata cara shalat. Ustadz Akhwan Hamid dengan sabar dan penuh kejelasan menjawab setiap pertanyaan, membuat materi kajian mudah dipahami dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.


“Kajian ini sangat bermanfaat. Saya jadi lebih paham tentang tata cara shalat yang benar sesuai tuntunan Tarjih Muhammadiyah,” ujar salah satu peserta kajian.
Kajian Ramadhan PCA Krembangan ini bukan hanya sekadar kegiatan rutin, tetapi juga wujud komitmen Aisyiyah dalam meningkatkan pemahaman agama dan kualitas ibadah masyarakat.
Semangat belajar dan antusiasme peserta menjadi bukti bahwa kajian ini berhasil menarik minat dan memberikan manfaat yang besar. (Nila/Fikri)
